Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PANDANGAN PEYORATIF & MAKNA NEGATIF TERHADAP IDEOLOGI

PANDANGAN PEYORATIF & MAKNA NEGATIF TERHADAP IDEOLOGI 

Definisi Pandangan Peyoratif Terhadap Ideologi 

menurut :

Napoleon Bonaparte

  Mengejek atau bersikap sinis dengan menyatakan bahwa ideologi hanyalah lamunan atau khayalan para pemikirnya saja.

Karl Max

  Ideologi hanyalah kesadaran palsu mengenai kenyataan-kenyataan sosial-ekonomi dan merupakan angan-angan kolektif yang diperbuat dan ditanggung bersama oleh kelas sosial tertentu.

Sigmund Freud

  Ideologi sebagai suatu ilusi yang memperdaya dan menyudutkan manusia, Latar belakang pandang sigmund freud tersebut menyatakan bahwa keyakinan manusia pada umumnya hanya merupakan hayalan belaka, yang bertolak dari distorsi atau represi terhadap kebutuhan-kebutuhan psikologis.
Penolakan Terhadap Pandangan Peyoratif Pada Ideologi

Karl Manheim

  Pandangannya untuk mengeliminasi elemen negatif ideologi dengan mengemukakan konsep ideologi total & ideologi partikular.
Ideologi total >> ciri khas ideologi yang menyangkut struktur pikiran abad dan kelompok tertentu. Ideologi berimpit dengan pandangan hidup yang diterima dan dimiliki masyarakat secara kolektif.
Ideologi parttikular >> kepercayaan dan keyakinan terhadap nilai-nilai ideologi yang ada/menghuni benak dan diterima secara psikologis oleh warga masyarakat.

Antonio Gramsci

  Menolak pandangannya/konotasi negatif terhadap ideologi dengan memilah pengertiannya ke dalam wilayah ideologi bersifat  arbiter & bersifat organis.
Ideologi bersifat arbiter >> memungkinkan adanya kesadaran palsu pada nilai-nilai/keyakinan ideologi.
Ideologi bersifat organis >> ideologi bersifat netral sebagai konsepsi tentang dunia yang secara implisit dimanifestasikan ke dalam kesenian, hukum, kegiatan ekonomi, budaya, dan lainnya pada kehidupan individu dan masyarakat secara kolektif.

Sisi  Atau Fungsi Negatif Ideologi

Menurut Napoleon Bonaparte yaitu Doktrin yang bersifat utopis dan tidak realistis.

Menurut karl marx adalah suatu Kesadaran palsu dan mewakili kepentingan kelas yang berkuasa dalam struktur kehidupan masyarakat. 

daftar rujukan : Heandout matkul Ideologi Negara A.Muthali'in/Ideologi Neg/PKn-Sm.2/FKIP-UMS.
keyword : ideologi, Keyakinan, dan pandangan Peyoratif.


Sumber https://manusiapinggiran.blogspot.com/