Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips Memilih Niche Atau Tema Blog Terbaik

Tips Memilih Niche Atau Tema Blog Terbaik Tips Memilih Niche Atau Tema Blog Terbaik
Tips Memilih Niche Atau Tema Blog Terbaik - Niche atau Tema adalah sebuah gagasan pokok/inti dari sebuah blog, dan fokus terhadap 1 tema. Maksudnya tujuan Anda membuat blog tersebut untuk apa, apakah untuk share info-info terbaru, share tutorial, share foto-foto, share video, share game, download, dll. Jadi lebih baik Anda memilih 1 tema untuk sebuah blog yang Anda buat. Cara ini sangat cocok jika Anda ingin membuat blog baru atau untuk para blogger pemula.

Apakah Memilih Niche/Tema Blog Itu Penting ?
Ya, karena suatu blog yang membagikan berbagai macam artikel tidak begitu di sukai oleh search engine khususnya google. Mengapa bisa tidak suka ? Karena google lebih menyukai blog dengan 1 tema saja. Google akan menyukai blog Anda dengan memberikan sebuah PageRank sebagai tanda cintanya kepada blog Anda. Jika Anda akan membuat sebuah blog baru maka sangat penting untuk menentukan tema dari blog yang akan di buat. Misalnya, Anda akan membuat sebuah blog mengenai muncul pada page 1 di google dibandingkan dengan membuat blog tentang Bisnis yang memiliki peluang sedikit untuk kita, maka dari itu akan berpengaruh terhadap SEO blog kita.

Dengan hanya memilih 1 tema saja Anda akan memiliki SERP yang tinggi walaupun itu hanya 1 tema saja, karena jika seorang pembaca akan mencari artikel tentang IPA maka si pembaca tersebut akan betah diblog kita, karena semua yang ada di dalam blog kita isinya mengenai IPA semua, maka dari itu pembaca akan menyukai blog kita.

Tema Apa Yang Harus Saya Pilih ?
Tenang saja, dalam dunia Blogger tidak harus bertentangan dengan 1 tema saja. Contohnya yang membagikan tutorial blog tetapi di selingi dengan artikel-artikel lainnya, namun kita harus tetap fokus terhadap teman yang sudah di pilih tersebut. Misalnya, posting artikel mengenai Tutorial Blog 5 artikel, lalu di selingi dengan 1 artikel Info Terbaru atau pun beberapa artikel lainnya dan yang perlu Anda ingat artikel utama yaitu Tutorial Blog harus lebih banyak dibandingkan Info Terbaru, misalnya 90% Tutorial Blog dan 10% artikel bebas. Namun saya sarankan agar Anda memilih 100% artikel mengenai Tutorial Blog.

Tetapi jika Anda memilih 100% artikel mengenai Tutorial Blog, Anda akan menemukan kesulitan dalam hal memposting artikel, berikut beberapa hal yang dapat menyulitkan Anda :
1. Anda akan kekurangan materi mengenai Tutorial Blog tersebut.
2. Blog Anda akan kalah jika bersaing dengan blog lain, namun Anda lebih unggul dalam hal Tutorial Blog.
3. Anda akan merasa bosan setiap menulis artikel pada blog Anda, maka dari itu saya sarankan agar blog Anda di selingi dengan 10% artikel bebas.

Berikut adalah beberapa niche atau tema blog yang dapat Anda gunakan sebagai referensi kedepannya, berpikirlah terlebih dahulu sebelum menggunakan teman tersebut apakah kedepannya akan populer atau tidak dan apakah banyak orang yang membutuhkan atau tidak. Inilah niche atau tema blog yang terbaik saat ini :

- Agama
- Berita
- Bisnis
- Blogger
- Download
- Editor
- Fotographer
- Game
- Hiburan
- Internet
- Komputer
- Olahraga
- Otomotif
- Pembelajaran
- Rekreasi
- Seni
- Tutorial
- dll...

Catatan :
Saya sarankan agar Anda memilih niche atau tema blog yang berguna di masa sekarang dan di masa depan agar artikel Anda tetap awet dan eksis di search engine sehingga tidak terkalahkan oleh artikel-artikel baru yang di buat oleh para blogger lainnya.

Sekian artikel mengenai Tips Memilih Niche Atau Tema Blog Terbaik. Kurang lebihnya mohon maaf.
Semoga Bermanfaat...

Sumber http://blogspot--id.blogspot.com/